Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

10 Soal (Pilihan Ganda) Aturan dan Norma dalam Masyarakat + Jawaban

Contoh Soal Pilgan Tentang Aturan dan Norma dalam Masyarakat


1. Peraturan di jalan raya dikenal dengan peraturan ....
a. Jalan-jalan
b. Lalu-lintas
c. Jalan pintas
d. Polisi

Jawaban:  
b. Lalu-lintas


2. Tidak mematuhi peraturan di jalan bisa membahayakan ....
a. Diri sendiri
b. Orang lain
c. Pejalan kaki
d. Diri sendiri dan orang lain

Jawaban:  
d. Diri sendiri dan orang lain


3. Setiap murid harus mengikuti upacara hari senin dengan tertib dan rapi. Peraturan tersebut salah satu bentuk aturan di lingkungan ....
a. Lalu-lintas
b. Masyarakat
c. Keluarga
d. Sekolah

Jawaban:  
d. Sekolah


4. Kegiatan bersih-bersih lingkungan di masyarakat biasanya dilakukan dengan cara ...
a. Sendiri
b. Pribadi
c. Pilih-pilih orang
d. Bergotong-royong

Jawaban:  
d. Bergotong-royong


5. Sebelum menuntut hak yang kita miliki, maka sebelumnya kita harus melaksanakan ....
a. Kewajiban
b. Kemandirian
c. Kapatutan
d. Kebaikan

Jawaban:  
a. Kewajiban


6. Saat kita melanggar peraturan di sekolah, maka kita bisa merugikan ....
a. Diri sendiri
b. Teman-teman dekat kita
c. Guru kelas kita
d. Semua orang di sekeliling kita

Jawaban:  
d. Semua orang di sekeliling kita


7. Berikut ini adalah perbuatan-perbuatan yang dilarang di sekolah, kecuali ....
a. Membaca senjata tajam
b. Merokok di sekolah
c. Membawa banyak buku
d. Berkelahi dengan teman

Jawaban:  
c. Membawa banyak buku


8. Jika kita mendapat jatah piket kelas, maka kita harus datang ....
a. Terlambat
b. Lebih siang
c. Lebih pagi
d. Seperti biasanya

Jawaban:  
c. Lebih pagi


9. Mematuhi peraturan yang ada sebaiknya dilakukan di ....
a. Sekolah
b. Semua tempat
c. Keluarga
d. Masyarakat

Jawaban:  
b. Semua tempat


10. Tamu yang bermalam wajib lapor ke ketua RT, hal itu adalah contoh peraturan di lingkungan ....
a. Rumah
b. Sekolah
c. Keluarga
d. Masyarakat

Jawaban:  
d. Masyarakat